Bedak jadi salah satu senjata wanita untuk terlihat lebih cantik dan fresh. Bahkan wajah yang tadinya kusam bisa langsung terlihat lebih cling dengan sapuan bedak. Tapi kalau cara pakainya salah, bedak yang dipakai malah bikin wajah terlihat cemong, belum lagi kalau sudah kena keringat.
Sebenarnya ada tips yang bisa kamu coba supaya bedak bisa rata dan awet nempel di wajah. Tapi sebelumnya, yuk kenali dulu jenis-jenis bedak dan pilih yang paling sesuai dengan jenis kulitmu.
Bedak Tabur
Bedak ini bisa memberi hasil akhir wajah terlihat lebih halus dan lembut. Selain itu, bedak ini memang paling cocok untuk make up sehari-hari karena bisa memberi hasil wajah terlihat lebih cantik alami. Untuk mengaplikasikan bedak tabur kita bisa gunakan makeup brush atau puff.
Bedak Padat
Bedak jenis ini termasuk yang paling aman dan nyaman untuk dibawa ke mana-mana. Untuk touch-up makeup, bedak padat juga bisa diandalkan.
Nah, sekarang yuk kita ikuti tips pakai bedak agar awet nempel di wajah dengan hasil yang lebih rata. Here it is!
Persiapan Awal
Pastikan foundation atau concealer yang kamu pakai sudah merata. Kalau tidak rata, nanti bedak yang dipakai tak memberi hasil yang kita harapkan. Kalau kulitmu termasuk jenis kulit berminyak atau berpori-pori besar, baiknya tepuk-tepuk lembut kulit wajah dengan tisu sebelum menggunakan bedak.
Menggunakan Powder Puff
Taruh bedak secukupnya di puff. Kemudian, aplikasikan ke wajah pelan-pelan secara merata. Baru setelah itu, tekan-tekan lagi agar bedak lebih menempel. Untuk area yang lebih sempit seperti sekitar mata dan hidung, lipat puff jadi dua lalu aplikasikan bedak pelan-pelan. Untuk mengecek apakah bedak sudah rata dan menempel di wajah, gunakan punggung tangan untuk menyentuh area pipi. Kalau sudah terasa lembut dan kering, berarti sudah pas.
Menggunakan Powder Brush
Pilih powder brush berukuran besar. Ambil bedak secukupnya, tepuk-tepuk pelan batang powder brush. Setelah itu aplikasikan ke area wajah tertentu terlebih dahulu seperti pipi, dahi, dan sekitar hidung. Aplikasikan bedak dengan powder brush dari bagian terluar wajah ke dalam. Saat mau menambahkan bedak, ambil sedikit-sedikit terlebih dahulu untuk hasil yang lebih alami.
Kalau kamu punya jenis kulit kering, pastikan foundation yang kamu pakai sudah tersapu rata sebelum pakai bedak. Dan lebih hati-hati lagi saat pakai bedak di area sekitar mata atau area yang biasanya terasa kering, pastikan gunakan bedak yang cukup dan tak sampai berlebihan. Sementara kalau jenis kulitmu berminyak, beri sapuan bedak tambahan di area T (hidung dan dahi) atau area lain yang berminyak.
Pakai bedak kadang agak tricky. Kita perlu pintar-pintar memilih jenis bedak sesuai dengan jenis kulit serta memakainya dengan cara yang tepat.
Semoga info ini bermanfaat, Ladies!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar