Salah satu cara mudah untuk menyulap penampilanmu adalah dengan menggunakan cat rambut. Ingin tampilan yang unik, seksi, bahkan elegan, bisa kamu dapatkan dalam sekejap dengan mengubah warna rambutmu.
Intip deh beberapa gaya rambut terbaru, dengan mengikuti trend warna rambut 2016 berikut ini.
1. Hot Pink Melt
Pink memang menjadi trend warna rambut 2016 yang banyak diaplikasikan untuk mempercantik rambut. Agar tidak terlihat berlebihan, warna pink menyala hanya diaplikasikan pada pangkal hingga tengah rambut. Kombinasikan dengan warna rambut blonde yang bikin tampilanmu terlihat unik dan berbeda. Paling pas digunakan untuk kamu yang memiliki potongan rambut sebahu yang diikal di bagian ujungnya.
2. Rainbow Hair
Terinspirasi warna pelangi yang indah, kombinasi cat rambut berwarna menyala ini paling cocok digunakan untuk model rambut layer panjang. Memadukan warna cat rambut neon seperti merah, kuning, hijau, biru, ungu, dan oranye, tampilan ini paling pas dijadikan warna rambut untuk kulit kuning langsat.
Baca Juga: Cara Merawat Warna Rambut Agar Tahan Lama
3. Bulu Merak
Kombinasi warna hitam, biru, dan hijau berpadu apik menciptakan tampilan warna rambut 2016, yaitu bulu merak. Pas banget sebagai warna rambut untuk kulit gelap, yang akan menonjolkan kecantikanmu yang eksotis. Coba deh aplikasikan pada model rambut panjang untuk memperlihatkan kombinasi warna rambut yang indah.
4. Ocean Blue Neon
Indahnya warna lautan bisa diaplikasikan ke model rambut panjangmu lho. Model rambut ombre yang satu ini melibatkan gradasi warna biru yang memukau, mulai dari biru neon hingga biru tua. Aplikasikan rambut yang ditata sedikit bergelombang untuk memperkuat penampilanmu.
5. Colbalt Roots
Masih setia dengan warna biru, yang juga jadi trend warna rambut 2016, kamu yang memiliki potongan rambut sebahu bisa tampil unik dengan gaya rambut Colbalt Roots ini. Ombre rambut lurus yang satu ini menggabungkan warna biru gelap pada pangkal rambut dan terus memudar hingga ujung rambut. Gorgeous!
Baca Juga: Model Rambut Pendek Warna Ombre Bikin Tampilan Makin Cantik
6. Two-Tone Color
Kenapa tidak memadukan dua trend warna 2016 dalam satu tampilan? Yup, kombinasi warna biru dan pink dapat kamu aplikasikan pada model rambut pendek sebahu yang dibuat ikal. Duo warna ini bisa jadi warna rambut yang cocok untuk kulit sawo matang lho.
7. Swipe of Yellow
Model warna rambut yang satu ini cocok untuk kamu yang belum terlalu pede mengubah seluruh warna rambut alamimu. Cukup aplikasikan warna rambut kuning keunguan pada bagian depan rambutmu. Kombinasikan dengan model rambut bob, yang bikin penampilanmu kian fresh dan unik.
8. Pastel Pelangi
Buat kamu yang ingin mencoba tren warna rambut pelangi tapi masih ingin terlihat feminin, well this is your answer. Kombinasi warna rambut khas pelangi ini tampil soft, pas banget dimanfaatkan sebagai warna rambut untuk kulit kuning langsat.
Baca Juga: 10 Hal yang Perlu Diketahui, Sebelum Mewarnai Rambut di Salon
9. Red Flame
Kombinasi warna merah dan oranye menyala ini paling cocok digunakan sebagai warna rambut untuk kulit sawo matang dan gelap. Warnanya yang berani makin menonjolkan warna kulitmu yang cantik alami.
10. Kuning Neon
Last but not least, trend warna rambut 2016 ini disempurnakan dengan munculnya warna rambut kuning neon yang menyala-nyala. Pas banget sebagai warna rambut untuk kulit kuning langsat, yang ingin tampil unik dan berbeda.
Nah, sudah nggak bingung lagi kan menentukan pilihan warna rambut untuk tahun ini?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar